Peningkatan Kualitas Pembelajaran Public Speaking Melalui Powerpoint

Authors

  • Zulfahira Zulfahira Universitas Negeri Makassar Author
  • Rahmi Azzahra Universitas Negeri Makassar Author
  • Secta Safana Universitas Negeri Makassar Author
  • Jamaluddin Jamaluddin Universitas Negeri Makassar Author
  • Isgunandar Isgunandar Universitas Negeri Makassar Author

DOI:

https://doi.org/10.70188/zhhmtz14

Keywords:

media, PowerPoint, public speaking

Abstract

Pemberian media pembelajaran berbasis PowerPoint kepada guru-guru di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) merupakan bagian dari kegiatan pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengajaran melalui pemanfaatan teknologi. Urgensi kegiatan ini didasari oleh kebutuhan akan media pembelajaran yang menarik dan mudah dipahami, terutama untuk materi pelajaran yang bersifat teknis dan kompleks. Banyak guru di SMK menghadapi kendala dalam menyajikan materi yang menarik tanpa dukungan alat bantu yang memadai, sehingga penggunaan media digital seperti PowerPoint menjadi alternatif yang sangat penting. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk membantu guru SMK Negeri 1 Makassar dalam memanfaatkan PowerPoint sebagai alat bantu pembelajaran, memberikan mereka media pembelajaran yang siap pakai, serta meningkatkan keterampilan teknologi mereka dalam mengajar. Hasil dari kegiatan pengabdian bahwa penggunaan media PowerPoint meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi, terutama pada topik yang teknis dan sulit dipahami. Selain itu, penggunaan PowerPoint juga memberikan efisiensi waktu dalam persiapan pengajaran, memungkinkan guru untuk lebih fokus pada interaksi dengan siswa.

Published

2024-12-01

Issue

Section

Articles